Pemerintahan

KPU Karawang Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pada Pemilu 2024 Di Desa Tegalsari

28
×

KPU Karawang Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pada Pemilu 2024 Di Desa Tegalsari

Sebarkan artikel ini

NURJATINEWS.COMKARAWANG Bertempat di Desa Tegalsari kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang Jawa barat pada tanggal 12 Januari 2024 telah dilaksanakan sosialisasi pendidikan pemilih pada pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024,hadir dalam kegiatan tersebut tokoh masyarakat Usman,Caleg DPR RI H Maslani,Caleg DPRD Karawang H Acu beserta warga masyarakat.

Kegiatan digelar sebagai bentuk media sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, agar Pemilu bisa terlaksana penuh dengan aman, damai dan lancar.Selain itu, hal ini juga sekaligus sebagai ajang untuk mengoptimalkan peran serta organisasi masyarakat, wartawan dan warganet dalam meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2024.

Sosialisasi resmi dibuka oleh Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu,Agus, yang mengharapkan agar seluruh peserta bisa menyampaikan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nuraninya.

Pada kesempatan ini, peserta juga dibekali materi terkait peran organisasi masyarakat dalam partisipasi pemilih serta pengawasan untuk peningkatan kualitas partisipasi masyarakat pada Pemilu 2024.

Kemudian cara dalam mengajak masyarakat melalui tulisan dan postingan untuk berpartisipasi pada Pemilu 2024, salah satunya dengan menyampaikan informasi valid yang terjadi di lapangan.

Sementara tokoh masyarakat desa Tegalsari Usman mengatakan kami menyambut baik dan mendukung KPU Karawang yang sudah menggelar sosialisasi kepada warga masyarakat,supaya masyarakat lebih paham tentang pemilu yang akan dilaksanakan pada bulan Februari mendatang pungkasnya.

(Heri Darmatin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *